• EKSPLORASI.ID
  • MONETER.ID
  • BANTEN.CO
Senin, Juli 21, 2025
  • Login
EKSPLORASI.ID
  • HOME
  • BERITA
  • INDEPTH
  • RAGAM
  • ENGLISH NEWS
  • OPINI
  • VIDEO
  • FOTO
  • INFOGRAFIS
  • INDEKS
No Result
View All Result
  • HOME
  • BERITA
  • INDEPTH
  • RAGAM
  • ENGLISH NEWS
  • OPINI
  • VIDEO
  • FOTO
  • INFOGRAFIS
  • INDEKS
No Result
View All Result
EKSPLORASI.ID
No Result
View All Result
Home BERITA

Harga Gas Turun, Beban Dana Subsidi Pupuk Bisa Berkurang

by Eksplorasi.id
27 Juni 2016
in BERITA
0
Harga Gas Turun, Beban Dana Subsidi Pupuk Bisa Berkurang
0
SHARES
54
VIEWS
Share on WhatsappShare on Facebook

Eksplorasi.id.Harga gas bumi yang begitu tinggi di Indonesia tak pelak membuat industri di dalam negeri menjadi tidak efisien, terutama bagi yang menggunakannya sebagai bahan baku, bukan sekadar bahan bakar.
Salah satu industri yang menggunakan gas bumi sebagai bahan baku adalah pabrik pupuk dan petrokimia.

Pupuk Indonesia Holding Company (PIHC), perusahaan pupuk terbesar nasional yang juga dikendalikan oleh negara, mencatat bahwa bahan baku menghabiskan sekitar 70 persen dari total biaya produksi.

Gas bumi adalah bahan baku utama untuk memproduksi pupuk urea, sementara bahan kimia lain seperti kalium dan fosfat digunakan untuk membuat pupuk majemuk seperti NPK, ZA dan SP-36.

PIHC memiliki 15 pabrik yang beroperasi di wilayah Indonesia dan membutuhkan pasokan tidak sedikit, yaitu sekitar 860 MMSCFD (million standar cubic feet per day).

Sementara itu, rata-rata harga gas bumi yang dibeli oleh PIHC sekitar US$6-7 per MMBTU (million british thermal unit). Maka, hitungan kasarnya dibutuhkan US$2,2 miliar per tahun. Pada tahun 2014, Pupuk Indonesia harus mengeluarkan Rp26 triliun untuk bahan baku ini.

Efisiensi proses produksi pupuk sangat krusial karena berdampak pada harga jual pupuk kepada petani yang saat ini masih disubsidi oleh pemerintah. Maka, semakin tinggi harga pupuk, semakin besar dana subsidi yang harus dikeluarkan pemerintah.

Pada tahun 2014, dana subsidi pemerintah yang dikucurkan kepada Pupuk Indonesia mencapai Rp23 triliun untuk menutup biaya produksi pupuk urea. Angka ini bertambah 3,3 persen dari tahun sebelumnya, yaitu Rp22,3 triliun.

Kepala Corporate Communication Pupuk Indonesia, Wijaya Laksana, mengatakan pemerintah memberikan subsidi pupuk bagi petani dengan skema total biaya produksi ditambah marjin 10 persen bagi Pupuk Indonesia.

“Kalau harga gas mau diturunkan, kami sangat berterima kasih. Akhirnya aspirasi kami didengar karena gas adalah bahan baku dan bukan hanya bahan bakar. Bahan baku ini mencakup hingga 70 persen biaya produksi,” Wijaya menekankan.

Presiden Joko Widodo telah meneken Peraturan Presiden No. 40/2016 tentang Penetapan Harga Gas Bumi pada 3 Mei 2016 lalu. Melalui aturan ini, pemerintah berniat menurunkan harga gas bumi yang tidak dapat memenuhi keekonomian industri dan apabila harga gas bumi lebih tinggi dari US$6 per MMBTU.

Saat ini, pelaku industri masih menantikan terbitnya Peraturan Menteri ESDM tentang harga gas yang dikabarkan akan segera dirilis. Ada delapan industri utama yang akan menikmati kebijakan yang ditujukan untuk meningkatkan daya saing industri nasional ini.

Industri pupuk, petrokimia, oleokimia, baja, keramik, kaca, dan sarung tangan karet merupakan sektor-sektor yang akan terdorong efisiensinya akibat kebijakan ini.

 

Eksplroasi | Dian | Source 

Eksplorasi.id

Eksplorasi.id

Next Post
Pemkab Aceh Barat Akan Tertibkan Tambang Emas Ilegal

Wah, Tambang Liar Bisa Gagalkan Adipura

Tinggalkan Balasan Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.

Recommended

Menteri ESDM Minta PGN dan Pertagas Bersinergi, Tak Perlu Berkompetisi

Ini Tiga Langkah Praktis Hemat Energi Versi Menteri ESDM

9 tahun ago
Komisaris Juga Bantah Pertamina Mundur dari Tender PLTGU Jawa 1

Komisaris Juga Bantah Pertamina Mundur dari Tender PLTGU Jawa 1

9 tahun ago

Sering Dibaca

  • Eksploitasi Tambang Seko Dikecam Masyarakat Sipil

    Eksploitasi Tambang Seko Dikecam Masyarakat Sipil

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • PLN Gunakan Alat Deteksi Untuk Melacak Pencurian Listrik

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Dua Hari Blok Cepu Gagal ‘Lifting’, FSO Gagak Rimang Alami ‘Tank Top’?

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Memprihatinkan, Ribuan Desa di NTT Belum Teraliri Listrik

    0 shares
    Share 0 Tweet 0
  • Sembilan Tahun Menjabat, Hendi Prio Bikin Aset PGN Melonjak Rp 67,35 Triliun

    0 shares
    Share 0 Tweet 0

RSS Moneter.id

  • Perkuat Kinerja Wujudkan Visi PU608, Kementerian PU Lantik 520 Pejabat 21 Juli 2025
  • Menteri ESDM : Bea Keluar Jangan Jadi Beban Pengusaha Batu Bara 19 Juli 2025
  • Pertamina Rilis Inovasi Digital Pengelolaan Perizinan Berbasis Teknologi Geospasial ArcGIS 19 Juli 2025
  • Indonesia Tegaskan Komitmen Dorong Ekosistem Kekayaan Intelektual Inklusif dan Berkelanjutan 19 Juli 2025
  • Bank Indonesia : Gen Z Pengguna QRIS Terbesar di Indonesia 19 Juli 2025
  • Kantongi Rp97,1 Triliun, Aset KAI Naik Rp44,9 Triliun di Tahun 2024 19 Juli 2025
  • FWD Insurance dukung Peningkatan Literasi dan Penetrasi Asuransi Lewat Edukasi dan Teknologi 18 Juli 2025
  • Polytron Akselerasi Produksi Mobil Listrik di Fasilitas PT Handal Indonesia Motor Purwakarta 18 Juli 2025
  • Sinergi HPE, Equinix, dan AGIT Dorong Ekosistem Digital dan Akselerasi AI di Indonesia 17 Juli 2025
  • Vanda RE Tandatangani Framework Supply Agreement Besar dengan Produsen Baterai CATL 17 Juli 2025
EKSPLORASI.ID

© 2020 Eksplorasi.id - REFERENSI BERITA ENERGI

Navigate Site

  • REDAKSI
  • KETENTUAN LAYANAN
  • PEDOMAN SIBER
  • HUBUNGI KAMI

Follow Us

No Result
View All Result
  • HOME
  • BERITA
  • INDEPTH
  • RAGAM
  • ENGLISH NEWS
  • OPINI
  • VIDEO
  • FOTO
  • INFOGRAFIS
  • INDEKS

© 2020 Eksplorasi.id - REFERENSI BERITA ENERGI

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Create New Account!

Fill the forms bellow to register

All fields are required. Log In

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In