Eksplorasi.id – Harga minyak mentah turun pada Jumat (Sabtu pagi WIB) seiring dengan meningkatnya jumlah rig minyak di Amerika Serikat (AS) untuk pertama kalinya sejak Desember 2015
Penambahan rig minyak telah merosot sekitar 75 persen selama tahun lalu dan merupakan level terendah sejak 2009. Harga minyak mentah jenis Brent turun US$ 34 sen atau 0,8 persen menjadi US$ 41,2 per barel, setelah naik US$ 1 ke level tertinggi 2016, yaitu US$ 42,54 per barel.
Kelebihan pasokan minyak global telah menekan harga minyak mentah dari level tertinggi pertengahan 2014 di atas US$ 100 per barrel ke posisi terendah dalam 12 tahun di awal tahun ini, membawa Brent dijual US$ 27 per barel dan minyak mentah AS sekitar US$ 26 per barel, Senin (21/3).
Selama dua bulan terakhir, harga menguat di atas US$ 40 setelah Organisasi Negara Pengekspor Minyak (OPEC) melayangkan ide pembekuan produksi minyak.
Eksplorasi | Liputan6 | Aditya