Eksplorasi – Ajang balapan MotoGP di Mandalika resmi menggunakan nama Pertamina Grand Prix of Indonesia sebagai upaya mendorong pertumbuhan ekonomi nasional melalui pertandingan olahraga sepeda motor internasional ke Indonesia.
Hal itu ditandai dengan penandatanganan perjanjian kerja sama antara Pertamina dengan Dorna Sports selaku pemegang hak komersial untuk olahraga sepeda motor MotoGP.
Kegiatan penandatanganan itu dilakukan secara langsung oleh Nicke dan Managing Director Dorna Sports Carlos Ezpeleta secara daring yang disaksikan oleh Menteri BUMN Erick Thohir di Jakarta, Kamis (10/2/22).
“Dengan penyelenggaraan Pertamina Grand Prix of Indonesia ini, kita dapat memperkuat nation branding Indonesia sebagai negara yang resilient di tengah krisis pandemi global,” kata Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati di Jakarta, Rabu (9/2/22).
Kata Nicke, sinergi ini mampu memberikan efek berganda, sekaligus peluang penetrasi pasar global yang luas bagi Pertamina, produk-produk BUMN maupun UMKM yang berada di Mandalika maupun di daerah lain.
Sementara, Managing Director Dorna Sport Carloz Ezpeleta mengatakan, kerja sama ini akan semakin memperkuat kehadiran Pertamina dan Indonesia dalam olahraga tersebut.
“Kami bangga mengumumkan kesepakatan kerja sama untuk gelaran Pertamina Grand Prix of Indonesia—memastikan Pertamina, Indonesia, Pulau Lombok terdepan—menjadi pusat perhatian di panggung internasional,” ucap Carlos.
Untuk diketahui, ajang MotoGP akan dimulai dengan kegiatan pramusim pada 11-13 Februari 2022 dan season MotoGP pada 18-20 Maret 2022.