Eksplorasi.id – Apakah Anda bosan dengan suasana ruangan yang itu itu saja? Bingung harus melakukan apa untuk menciptakan suasana ruangan yang lebih berbeda dan hangat?
Anda bisa menggunakan lampu gantung yang tentunya memiliki fungsi dan nilai seni. Dengan adanya lampu gantung, alat penerangan ruangan tidak jadi monoton dan membosankan.
Lampu gantung bisa Anda pasang pada ruang tamu, kamar tidur serta berbagai ruangan lainnya pada rumah.
Namun, dalam memilih lampu gantung Anda harus memperhatikan beberapa hal agar pemilihan lampu gantung tepat.
Apa saja hal yang harus Anda lakukan dan perhatikan ketika memilih lampu gantung? Berikut ini ialah tips yang akan membantu Anda.
Pilih Ukuran Lampu yang Tepat
Terdapat berbagai ukuran lampu gantung yang tersedia di pasaran. Ketika Anda memilih untuk menggunakan lampu gantung maka perhatikan ukuran ruangan terlebih dahulu.
Apakah Anda memiliki ruangan yang cukup besar atau berukuran kecil? Jika memang cukup besar, maka Anda bisa memilih menggunakan lampu gantung yang unik dan kekinian.
Namun, apabila memang ruangan terbatas maka Anda bisa memilih lampu gantung yang memiliki bentuk sederhana dan tidak memakan banyak tempat.
Hal ini akan membuat lampu tetap bisa menerangi ruangan dengan maksimal dan membuat ruangan menjadi lebih indah.
Sesuaikan Dengan Interior Rumah
Anda perlu memperhatikan interior rumah agar pemilihan lampu gantung dapat sesuai dengan model ruangan yang Anda miliki.
Dengan gaya interior yang ruangan Anda miliki, maka pikirkanlah kesan apa yang ingin Anda tampilkan.
Jika memang ruangan Anda minimalis, maka pilihlah lampu gantung dengan model minimalis dan warna yang tepat.
Apabila memang interior ruangan memiliki kesan yang mewah, maka Anda bisa menggunakan lampu gantung kristal hingga antik yang dapat menambah kesan lebih klasik.
Sesuaikan Dengan Perabotan Rumah
Anda juga perlu menyesuaikan lampu gantung dengan berbagai perabotan rumah yang ada pada rumah Anda. Padukan lampu gantung dengan perabotan rumah agar lampu tidak terlalu menarik perhatian.
Buatlah lampu gantung senada dengan perabotan lainnya dan bukan untuk menjadi pusat perhatian. Meskipun demikian, lampu gantung tetap bisa menambahkan kesan indah pada ruangan.
Mengukur Tinggi Langit-Langit Ruangan
Seperti namanya, lampu gantung tentunya menggantung pada langit langit ruangan. Oleh karena itu, Anda harus menyesuaikan lampu gantung dengan tinggi langit-langit ruangan.
Jangan sampai, Anda memilih lampu gantung yang terlalu panjang. Hasilnya tentu tidak akan bagus.
Tinggi langit langit diusahakan jangan lebih tinggi dari sepertiga tinggi ruangan. Apabila plafon terlalu tinggi sehingga lampu gantung juga dipasang terlalu tinggi akan membuat cahaya tidak merata.
Oleh karena itu, perhatikan jangan sampai lampu gantung terpasang terlalu rendah atau terlalu tinggi. Ukuran yang ideal untuk memasang lampu gantung ialah kurang lebih 30 cm di atas kepala orang dewasa.
Namun, saat Anda ingin memasang lampu gantung pada ruang makan maka Anda bisa menggantungnya pada ketinggian kurang lebih 1 meter dari permukaan meja.
Perhatikan Bahan Material
Terdapat berbagai material dari lampu gantung ini, Anda harus memperhatikan material karena akan menimbulkan kesan yang berbeda.
Apabila memang Anda ingin menonjolkan sisi minimalis pada ruangan, maka Anda bisa menggunakan lampu gantung yang terbuat dari besi.
Bentuk lampu gantung yang terbuat dari besi akan terlihat lebih sederhana dan padat sehingga mampu memberikan kesan minimalis.
Jika menggunakan lampu yang terbuat dari material kristal bisa Anda gunakan untuk menciptakan suasana yang klasik. Lampu gantung kristal akan memberikan kesan yang mewah dan elegan. Sekali lagi, Anda perlu menyesuaikan pemilihan lampu gantung sesuai dengan tema Anda.
Pilih Bentuk yang Sesuai
Terdapat banyak bentuk dari lampu gantung yang bisa Anda pilih sesuai dengan kebutuhan dan keinginan. Jika memang Anda ingin menggunakan lampu gantung dan menciptakan kesan yang formal, maka pilihlah lampu gantung yang memiliki bentuk rumit.
Sebaliknya, apabila Anda ingin menciptakan kesan yang santai pada ruangan maka pilihlah bentuk yang lebih sederhana. Anda bisa menggunakan lampu gantung kontemporer dan lampu gantung antik.
Perhatikan Posisi
Apakah Anda ingin menggunakan lampu gantung ini pada luar atau dalam ruangan? Ternyata, lampu gantung ini juga sering dijumpai pada bagian luar ruangan seperti pada taman.
Lampu gantung pada taman tentunya untuk menjadi penghias pada siang hari dan sebagai penerang pada malam hari.
Oleh karena itu, Anda juga harus memperhatikan tentang pencahayaan dari lampu gantung itu sendiri. Taman merupakan area yang luas sehingga cukup sulit untuk mendapatkan objek pantul cahaya.
Anda harus menempatkan lampu gantung pada posisi yang tepat sehingga taman dan ruangan lainnya bisa mendapatkan pencahayaan yang maksimal.
Bagaimana, apakah Anda semakin tertarik untuk menggunakan lampu gantung? Lampu ini memang memiliki fungsi utama untuk menerangkan ruangan tetapi juga bisa mempercantik ruangan,
Perhatikan dengan benar berbagai cara dan tips untuk menemukan lampu yang tepat untuk rumah Anda.
Apapun jenis lampu gantung yang Anda inginkan, pastikan Anda membelinya hanya di Blibli.com. Hanya disini Anda bisa mendapatkan lampu gantung berkualitas dan tentunya asli.